Kuliah Perdana MTI UAD Angkatan 3 “Jadilah Agen Perubahan”
MTI UAD pada tahun ajaran genap 2016/2017 telah memiliki 3 angkatan. Bertempat di laboratorium riset Teknik Informatika rabu, 01 Maret 2017 diselenggarakan kuliah perdana bagi angkatan ke-3. Kuliah perdana dihadiri oleh Prof. Achmad Mursyidi, M.Sc., Apt. selaku Direktur Pascasarjana, Dr. Dwi Sulisworo, M.T. selaku Wakil Direktur Pascasarjana, Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. selaku Kaprodi MTI, para dosen di lingkungan MTI UAD antara lain: Anton Yudhana, S.T., M.T., Ph.D., Dr. Imam Riadi, M.Kom., Eko Aribowo, M.Kom., Kepala Kantor Pascasarjana Danang Sukantar, S.Pd., ketua HM2TIF Abdul Djali Djayali, perwakilan angkatan 1,2 Eko Prianto dan Arizona Firdonsyah.
Direktur Pacasarjana menyampaikan bahwa mahasiswa harus beersyukur dapat masuk ke MTI UAD, karena MTI UAD memiliki SDM yang berkualitas ,memiliki banyak aktivitas pembelajaran dan mempunyai kurikulum yang mendukung percepatan studi. Beliau berpesan agar meningkatkan kemampuan berbahasa inggris agar dapat melanjutkan kuliah S3 di luar negeri. Tidak apa-apa jika S1 dan S2 di Indonesia, namun S3 harus di luar negeri. Guna merealisasikan hal tersebut sejak sekarang harus aktif dalam kegiatan internasional terutama dalam hal presentasi internasional.
Pada kesempatann yang sama Wakil Direktur Pascasarjana Dr. Dwi Sulisworo, M.T. menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung bagi mahasiswa baru MTI UAD Angkatan 3 semoga merasa nyaman ketika kuliah di MTI UAD namun jangan terlalu nyaman sehingga bisa lulus tepat 3 semester. Terakhir beliau berpesan jika kita semua harus siap menjadi agen perubahan. (/riga)