Prof. Dr. Khudzaifah Dimyati saat menyampaikan materi Sukses Meraih Beasiswa Tesis dari LPDP di Islamic Center UAD didampingi Dr. Ir. Dwi Sulisworo sebagai moderator (30/4/2016).
Dalam rangka mempercepat tersedianya lulusan Magister atau Doktoral yang berkualitas dan dapat memberikan kontribusi bagi ilmu pengetahuan dan teknologi, maka Pemerintah RI melalui Kementerian Keuangan menawarkan program Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) program Tesis/Disertasi dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) yang ditujukan bagi para mahasiswa Magister atau Doktoral yang memiliki keterbatasan dana untuk menyelesaikan tesis/disertasinya, baik yang sedang belajar di dalam negeri maupun luar negeri. Info tersebut dapat dilihat di: http://www.lpdp.kemenkeu.go.id/beasiswa/beasiswa-tesis-disertasi/
Sedangkan PANDUAN BPI TESIS dalam format word dapat diunduh disini:Panduan Beasiswa Pendidikan Indonesia_BPI Tesis
Program Pascasarjana UAD menangkap penawaran tersebut sebagai peluang bagi mahasiswa program pascasarjana UAD untuk dapat meraih hibah penulisan tesis melalui program BPI program Tesis dari LPDP. Selain bermanfaat bagi mahasiswa yang bersangkutan, juga bermanfaat bagi lembaga (prodi, pascasarjana, dan UAD). Sehingga perlu untuk melakukan langkah-langkah khusus utamanya memberikan bekal informasi yang cukup bagi mahasiswa, pembimbing, dan pengelola Program Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan terkait dengan BPI program Tesis. Informasi yang terkait dengan persyaratan-persyaratan umum dan khusus dapat diunduh pada laman diatas, akan tetapi diperlukan penjelasan khusus dari pakar yang membidangi program persebut, agar proposal tesis yang dibuat oleh para mahasiswa PPs UAD sesuai dengan standar yang diinginkan oleh LPDP, sehingga dapat meraih BPI program Tesis.
Langkah awal yang dilakukan PPs UAD adalah dengan menyelenggarakan Studium Generale “Sukses Meraih Beasiswa Penulisan Tesis dari LPDP” pada Sabtu (30/4/2016) dengan pembicara Prof. Dr. H. Khudzaifah Dimyati, S.H. (reviewer LPDP)bertempat di Islamic Center Kampus IV UAD Jln. Ringroad Selatan, Tamanan, Yogyakarta.
Peserta berjumlah 180 orang, yang sebagian besar dalah mahasiswa Program Pascasarjana UAD yang saat ini duduk pada semester 2 dan 3, sebagian ada yang semester 1, yaitu mereka yang akan maupun sedang menyusun proposal tesis. Selain mahasiswa, beberapa dosen dan ketua program studi juga turut hadir dalam acara tersebut. Materi disampaikan dengan sangat menarik, sehingga mendapat banyak respon pertanyaan yang dibuka sampai 3 sessi tanya jawab, dan terpaksa ditutup oleh moderator karena menjelang sholat dhuhur.
Salah satu peserta putri yang sedang mengajukan pertanyaan.
Salah stau peserta putra tampak sedang mengajukan pertanyaan.
Menurut Prof. Dimyati agar proposal tesis dapat lolos untuk memperoleh BPI Program Tesis, maka perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut:
- Harus dipenuhi persyaratannya, termasuk umur maksimal 40 tahun bagi yang akan mengajukan beasiswa tesis;
- Proposal harus sudah diseminarkan dan telah disahkan pada saat mendaftar;
- Judul proposal dibuat semenarik mungkin;
- Kemanfaatan dari penelitian menjadi sangat penting, semakin luas manfaatnya, makin besar peluangnya;
- Penelitiannya harus kreatif dan inovatif;
- Saat wawancara peserta harus menguasai betul proposal tesisnya;
- Pada saat wawancara penelitian harus sudah dijalankan minimal 50% akan tetapi belum selesai;
- RAB dibuat selogis mungkin, jangan asal-asalan, karena hal ini menjadi salah satu titik lemah para penyusun proposal, mereka tidak dapat menjelaskan masing-masing item secara detail.
Source: Pascasarjana